Kecerdasan seseorang bisa dilihat dari perbuatannya. Keilmuan seseorang bisa dilihat dari pembicaraannya. Dan keimanan seseorang bisa dilihat dari kejujurannya.(pepatah)

Apa kata tulisan anda tentang kepribadian anda


Jika anda menulis secara vertikal

Anda Pemikir
Anda cenderung lamban dan berpikir secara cermat ketika membuat perubahan-perubahan dalam hidup sehari-hari. Sebabnya adalah, anda perlu waktu untuk menimbang pro dan kontra dan mempertimbangkan hasil dari setiap keputusan yang anda buat. Anda mempunyai kesabaran seperti santa (orang suci), bahkan antri di depan supermarket tak akan membuat anda jengkel.
Anda mendambakan damai dan harmoni begitu besarnya sampai anda menolak konfrontasi dengan orang-orang pun di saat mereka melakukan kesalahan. Sebagai sahabat yang setia, anda punya banyak teman yang sudah berteman dengan anda sejak sekolah dasar. Anda mengasihi teman-teman anda secara tak bersyarat dan tak suatu pun yang tampaknya bisa membuat anda jengkel.

Jika anda menulis dengan miring ke kanan medium
Anda Penyenang hati
Melimpahi keluarga dan teman-teman dengan kasih sayang adalah sifat kedua anda. Tak heran jika anda penuh gairah dalam segala sesuatu yang anda kerjakan. Penyenang hati merasa tak dapat berbuat cukup banyak untuk orang-orang yang mereka sayangi dan bahkan kemungkinan merasa bersalah jika merasa mereka harusnya berbuat lebih.
Anda penuh dengan ide hebat, tapi menginginkan hasil instan. Hal ini membuat anda sedikit tak sabar jika harus menunggu. Lebih baik bawa majalah di tas untuk jaga-jaga jika antrian panjang.

Jika anda menulis ke kiri
Anda Pengasuh
Sama seperti tulisan anda yang miring ke kiri, anda dikenal dan disukai karena berusahan keras untuk membuat semua orang senang. Jika suami anda sakit misalnya, anda akan berusaha mengurusnya. Mengumpulkan bantal, memijat punggung.
Di tempat kerja, anda baik hati. Anda ingat ulang tahun semua orang dan selalu mengirim kartu ucapan selamat kepada rekan-rekan yang dipromosikan atau melahirkan.
Anda suka melakukan semua pemberian ini dari balik layar karena anda cenderung pemalu. Terlalu banyak pujian membuat anda malu.

Jika anda menulis dengan agak miring ke kanan
Anda Penyulap-juggler
Anda menciptakan kesan bisa menangani berbagai tugas pada waktu bersamaan. Misalnya bekerja full time dan mengasuh anak dengan mudah. Masalahnya adalah jika dari luar anda tampak percaya diri, kadang anda meragukan diri sendiri didalam hati.
Untuk lebih percaya diri, Conway menyarankan mengambil waktu beberapa menit setiap hariuntuk mengkaji tugas-tugas yang sudah dikerjakan. Jangan terburu-buru sampai anda mengabaikan hal-hal penting.

Jika anda menulis ekstrim miring kanan
Anda Reaktor
Anda penuh rasa ingin tahu dan super ramah. Senyum anda dapat menerangi lapangan sepakbola yang gelap. Hampir segala sesuatu yang anda lakukan adalah berdasarkan emosi-emosi. Anda sering terlalu dekat dengan kolega sampai sulit memisahkan masalah-masalah mereka dari masalah anda sendiri. Hal ini membuat anda kadang ikut campur urusan orang lain yang sebenarnya tak perlu kendati pun anda bermaksud baik.

Jika anda menulis dengan memenuhi semua tempat, kadang kiri, kadang tegak, kadang kanan
Anda tak bisa diduga, cakap dalam berbagai hal dan orisinal. Orang-orang tak bisa menebak anda dan anda senang seperti itu. Anda kadang moody dan sering gelisah. Anda mendapatkan segala sesuatu yang anda inginkan karena anda sangat mempesona.
Anda tidak rapi, bayangkan meja anda yang berantakan, tapi anda sangat menyenangkan. Bunglon adalah pencegah kebosanan di kantor.

Ar Yu ReDEY..?!